Ads 468x60px

Minggu, 03 Februari 2013

Pelatihan Tahsinul Qur'an oleh SALIMAH

Agenda pertama yang dilakukan oleh PD Salimah Indragiri Hulu pada tahun 2013 adalah mengadakan Pelatihan Tahsinul Qur'an, yang bertajuk "Membangun Persaudaraan di Atas Pilar Al Qur'an". Pelatihan ini diikuti oleh 70 orang peserta dari 14 kecamatan yang ada di Kabupaten Indragiri Hulu. Peserta adalah ibu-ibu dari anggota majlis ta'lim yang direkomendasikan oleh tiap BKMT Kecamatan. 

Acara pelatihan tahsinul Qur'an yang diadakan di Wisma Happy Pematang Reba pada hari Ahad, tanggal 3 Februari 2013 ini dihadiri oleh Ketua GOW (Gabungan Organisasi Wanita) Ibu Karmiatun Harmaini. Dalam sambutannya Beliau menyatakan dukungan sepenuhnya atas kegiatan-kegiatan yang diadakan oleh Ormas Salimah. Sementara itu, Ketua Salimah PD Indragiri Hulu, Azizah, S.Pd.I dalam sambutannya menguraikan secara gamblang kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan oleh Salimah selama satu tahun periode kepengurusan, dan mengajak tokoh masyarakat, organisasi masyarakat, dan semua hadirin yang hadir untuk berpartisipasi dan bergabung bersama Salimah dalam mewujudkan masyarakat yang cerdas dan berkualitas. 

SALIMAH Menggalang Dana untuk Palestina


Minggu (02/12/2012) PD Salimah (Persaudaraan Muslimah) Indragiri Hulu mengadakan aksi penggalangan dana untuk palestina. Kegiatan ini mulai pukul 08.30 sampai 11.30 wib. Posko  penggalangan dana bertempat di depan Lapangan beringin Rengat. Penggalangan dana bergerak disekitar pasar Rengat oleh pengurus dan anggota Salimah yang berjumlah kurang lebih 20 orang, mereka sekaligus mensosialisasikan keadaan rakyat Palestina melalui selebaran yang berisikan tentang apa yang sebenarnya terjadi di Palestina dan kenapa kita harus membantu Palestina.